FAKTOR MANUSIA DALAM INTERAKSI MANUSIA DAN KOMPUTER

Faktor manusia (brainware) dalam merancang antar muka terdiri dari 3 panca indera, yaitu penglihatan, pendengaran dan sentuhan/peraba.

1. Indera Penglihatan
Dalam faktor manusia dari segi penglihatan yaitu mata, ada beberapa faktor yang mempengaruhi penglihatan kita, yaitu :

Luminans
adalah cahaya yang dipantulkan dari permukaan suatu objek

Kontras

adalah cahaya yang dikeluarkan dari suatu objek dan latar belakang yang dipakai

Kecerahan

adalah tanggapan subjektif terhadap cahaya

Sudut dan ketajaman penglihatan
Sudut penglihatan adalah sudut yang terbentuk oleh objek, sedangkan ketajaman penglihatan adalah penglihatan minimum pada saat mata masih bisa melihat objek

Area penglihatan
adalah area yang dapat dilihat oleh mata manusia normal

Warna
adalah cahaya yang tampak merupakan sebagian kecil dari spektrum elektromagnetik. Panjang cahaya yang nampak berkisar pada 400-700 nano meter yang berada pada daerah ultraungu (ultraviolet) hingga inframerah (infrared). Jika panjang gelombang berada pada panjang di atas dan luminans serta saturasi (jumlah cahaya putih yang ditambahkan) dijaga tetap, seseorang dengan penglihatan normal dapat membedakan hingga 128 warna berbeda.

2. Indera Pendengaran

Indera pendengaran manusia diukur dari tingkat frekuensi dan tingkat kebisingan, yaitu :

Tingkat Frekuensi
  • Sebagian besar orang dapat mendeteksi suara pada kisaran frekuensi 20 Hz hingga 20.000 Hz,
  • Pendengaran yang lebih sensitif dapat mendeteksi suara pada kisaran 1000 – 4000 Hz, yaitu setara dengan batas atas dua oktaf keyboard piano.
Tingkat kebisingan (Loudness)
  • Jika batas kebisingan dinyatakan dengan 0 desibel, maka : 
  • suara bisikan kira-kira mempunyai kebisingan 20 desibel
  • percakapan normal mempunyai kebisingan 50 hingga 70 desibel.
  • Suara dengan tingkat kebisingan lebih dari 170 desibel bisa menyebabkan kerusakan gendang telinga. 

Contoh Hubungan Komputer & Pendengaran Manusia
  • Penggunaan Elektrokardiograf (EKG) Dalam sebuah rumah sakit, suara mengenal dari elektrokardiograf (EKG) berbunyi 'bip' dalam irama ke jantung.
  • Mengetahui arti bunyi beep pada komputer    

  Misal :
  1. Beep satu kali saja                                                        = Tanda bahwa komputer baik
  2. Beep satu kali panjang dan berulang-ulang   = Terdapat problem di memori
  3. Beep satu kali panjang,3 kali pendek                   = Kerusakan dibagian VGA CARD
  4. Beep satu kali panjang dan dua kali pendek    = Kerusakan di modul memori atau memori video
  • Software Bel Sekolah Otomatis Biasanya digunakan pada sekolah-sekolah berlabel SSN, RSBI atau SBI, tapi juga tetap bisa digunakan pada sekolah-sekolah umum yang sudah menggunakan amplifier dan speaker dalam kegiatannya sehari-hari.Suara yang dihasilkan bel sekolah bermakna macam-macam sesuai pengaturannya. Jika bel ini berbunyi, maka siswa sudah tahu kegiatan selanjutnya yang harus dikerjakan.
  • Alarm Hp untuk membangunkan tidur atau mengingatkan peristiwa penting.
  • Voice over Internet Protocol (VoIP) adalah teknologi yang memungkinkan percakapan suara jarak jauh melalui media internet. Salah satu aplikasi VoIP yang tersedia adalah Skype.  

3. Indera Peraba

Sedangkan untuk sentuhan,untuk keperluan interaksi manusia – komputer, sentuhan mempunyai peringkat ketiga setelah penglihatan dan pendengaran. Tetapi, pada orang buta sentuhan merupakan indera utama dalam interakinya dengan dunia luar, disamping pendengaran (jika tidak buta tuli). Sebagai contoh penggunaan jari sensitif untuk pemasukan identitas pada suatu ruangan khusus, juga menjalankan suatu aplikasi dengan sistem getaran dan jari sensitif.

Diposting oleh Unknown on Rabu, 18 September 2013
categories:

0 komentar

Posting Komentar

Total Pengunjung

Posting Baru

Tentang Saya


Mau buku tamu seperti ini kawan?
Klik ini sini
Free Website templatesfreethemes4all.comLast NewsFree CMS TemplatesFree CSS TemplatesFree Soccer VideosFree Wordpress ThemesFree Blog templatesFree Web Templates